Pupuk MKP berwarna putih dan mengandung unsur P 52% dan K 34% yang tinggi. Pupuk ini sangat cocok di pergunakan dengan sistem kocor terutama untuk tanaman Hidroponik.
Keunggulan
Merupakan Pupuk Fase Generatif yang berfungsi sebagai perangsang bunga dan buah sekaligus mencegah kerontokannya.
Sangat mudah larut dan sangat cepat di serap oleh stomata daun.
Pupuk ini mampu 100% larut dalam air ,sehingga sangat mudah untuk diaplikasikan baik semprot ataupun kocor
Unsur-haranya bersifat instant soluble sehingga mudah diserap oleh tanaman.
Cocok untuk semua jenis tanaman baik sayur,buah dan tanaman hias.